LABANU CUP dapat Apresiasi dari Bupati Gorontalo







Limboto.- Prof. Nelson selepas melakukan pemantauan Pemilihan Kepala desa Di Boliyohuto CS Menyempatkan diri meneruskan perjalanan menuju Desa Labanu untuk menyaksikan sekalian Menutup  Tournament Sepak Bola "Labanu Cap"  yang bertempat di Lap. Desa Labanu Kec. Tibawa. Turut Hadir Kasatpol PP dan Kepala Dinas Pertanian serta Kabag Humas Kabupaten Gorontalo.

Tim Garuda selaku tuan rumah berhasil menjadi Juara dengan Mengalahkan Tim Real madrid dari desa Olobua dengan skor tipis 3 - 2.

"Sepak Bola ini adalah olah raga rakyat, lihat saja saat ini banyak penonton yang menyaksikan Final antara tim Garuda dan tim Real Madrid ini, saya salut dengan kedua Tim ini apalagi tim sepak bola dari olobua yang katanya di sana belum ada lapangan bola tapi bisa mengimbangi tim sepak bola dari Labanu ini, 
apalagi para sporter dari kedua tim yang tertib mendukung timnya masing-masing, inilah yang kami harapkan dari perhelatan sepak bola antar desa agar tali silahturami dan kedamaian tetap terjaga." kata Prof. Nelson mengawali sambutanya. 

Pada kesempatan Itu Prof. Nelson  menyampaikan rasa syukur karena dengan adanya kebijakannya selaku Bupati Gorontalo tentang setiap Desa wajib mempunyai sarana dan prasarana olah raga berupa lapangan Bola kaki, lapangan volly dan lapangan takraw. telah membawa dampak positif bagi kelangsungan olah raga di tingkat desa.

"Alhamdulillah saat ini Kabupaten Gorontalo  mendulang prestasi di sepak Bola baik itu U12, U19 dan persidago yang menjuarai sepak Bola tingkat Provinsi Gorontalo. dan pada tanggal 23 nanti Persidago akan berangkat ke solo dalam rangka mengikuti kompetisi Liga 3 Indonesia, mari kita dukung serta kita doakan agar persidago yang sama2 kita cintai bisa membawa kebanggaan buat Kabupaten Gorontalo." Prof. Nelson menutup sambutanya dan sekaligus menutup perhelatan sepak Bola Labanu Cup dengan resmi. (Ided Creaps)

Comments

Popular Posts